Ada fakta-fakta lain tentang Piala Dunia 2014 yang
tidak banyak diketahui publik.
Berikut adalah beberapa di antaranya.
1. Tiap kali Piala Dunia berlangsung di Amerika
Selatan, maka pemenangnya selalu negara Amerika Selatan.
2. Delapan tim yang pernah juara ambil bagian di Piala
Dunia kali ini, lebih banyak dari Piala Dunia edisi sebelumnya. Brasil (5
kali), Italia (4), Jerman (3), Uruguay dan Argentina (2), Inggris, Spanyol dan
Prancis (1).
3. Maracana Stadium yang akan menggelar partai final,
akan menjadi stadion kedua yang menjadi tempat pertandingan Piala Dunia lebih
dari satu pertandingan, setelah Estadio Azteca di Meksiko.
4. Ini adalah pertama kalinya dua Piala Dunia beruntun
berlangsung di luar benua Eropa. Sebelumnya, Piala Dunia 2010 berlangsung di
Afrika Selatan, yang juga menjadi Piala Dunia pertama yang diselenggarakan di
benua Afrika.
5. Ini adalah Piala Dunia pertama yang menggunakan
teknologi garis gawang (Goal Line
Technology), demi menghindari terulangnya sejumlah insiden terutama milik
Frank Lampard di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Teknologi ini langsung memainkan
peran pada gol Prancis ke gawang Honduras.
6. Vanishing
spray digunakan untuk pertama kalinya di Piala Dunia. Adalah semprotan
untuk menandakan posisi bola saat tendangan bebas, dan juga digunakan untuk
menandai jarak 10 meter pagar betis.
7. Penyelenggaraan Piala Dunia 2014 memakan biaya 16
miliar US Dollar, jumlah tertinggi dalam sejarah Piala Dunia.
ADS HERE !!!