Google
adalah sebuah perusahaan sekaligus brand internet ternama di dunia. Sejak
didirikan pada tanggal 04 September 1998 lalu, sampai sekarang, Google tercatat
sebagai salah satu perusahaan dengan penghasilan tahunan terbesar di dunia.
Tentunya, dari berdiri sampai sekarang ini, ada banyak sekali fakta-fakta
menarik yang mengiringi tumbuh dan berkembangnya Google menjadi sebuah
perusahaan besar.
Mulai dari uniknya pemilihan nama perusahaan sampai dengan sampai digugat oleh
karyawannya karena masalah diskriminasi. Berikut fakta-fakta unik yang iringi
perjalanan Google.
1. Nama Google diambil dari kata Googol yang pernah diucapkan oleh 2 orang anak
perempuan bernama Milton Sirotta dan Edwin Sirotta ketika mereka sedang
bermain-main.
2. Hampir semua karyawan di Google disebut dengan nama Googler, sedangkan untuk
para karyawan baru dengan sebutan Noogler.
3. Alamat pertama Google di internet adalah Google.stanford.edu. Databasenya
hanya 28 GB. Nama situs ini sebelumnya adalah BackRub.
4. Di bulan Juni 2006, kata Google menjadi kata paling sering digunakan di Word
2002 dan pada bulan Juni 2006, kata Google telah ditambahkan dalam Oxford
English Dictionary (OED).
5. Larry Page dan Sergey Brin pernah akan menjual
domain Google.com seharga USD 1 juta ke Altavista.
6. Kantor pertama Google mengambil tempat di sebuah garasi mobil milik Susan
Wojcicki.
7. Tombol "I'm feeling lucky" di Google adalah salah satu tombol besar
dan terletak di posisi strategis yang amat sangat jarang digunakan.
ADS HERE !!!